SELAMAT DATANG DAN BERKUNJUNG DI ISP 68 BLOG
Singkatan BNAN, Bukan BNN - ISP68

Xticker

Merangkai Kata Merajut Asa

Definition List

   # 

Sabtu, 29 Maret 2014

Singkatan BNAN, Bukan BNN

Urusan bikin singkatan kata atau akronim, orang Indonesia dari etnis mana saja; paling jago.
Yang juga jago adalah, memplesetkan singkatan yang sudah ada dengan kepanjangan yang berbeda, bahkan jauh berbeda dari aslinya, serta tak ada hubungannya lagi dengan maksud awal singkatan.


Misalkan saja singkatan BMW; diplesetkan menjadi “Bodi Mengalahkan Wajah”. Kepanjangan asli dari BMW adalah; Bayerische Motoren Werke, atau dalam bahasa Inggris adalah; Bavarian Motor Work.

Itu baru salah satu dari sekian banyak singkatan yang diplesetkan orang Indonesia. Masih banyak yang lain, terserah mau memplesetkan yang mana saja.

Bikin singkatan asal-asalan.

Terkait membuat singkatan, tak kalah dari urusan plesetan singkatan. Ini karena memang tampaknya belum ada panduan dan aturan baku dalam membuat singkatan.
Misalkan saja akronim kata “dinas”, ada yang menyingkatnya menjadi “din”, ada pula “dis”.
Contohnya; Dinas Perhubungan disingkat menjadi Dishub, Dinas Pertambangan dan Energi menjadi Distamben. Sedangkan Dinas Kesehatan disingkat Dinkes.


Dari beberapa contoh diatas, tampak membuat singkatan tidak konsisten.
Contoh lain; Pemilihan Umum disingkat Pemilu, tapi justru membuat singkatan yang terkait dengan Pemilu secara asal-asalan. Singkatan KPU untuk Komisi Pemilihan Umum, mestinya adalah Kompemilu bila mengacu ke singkatan Komnas (Komisi Nasional). Adapun jika kita kembali ke KPU, PU selama ini diketahui merupakan akronim Pekerjaan Umum.


Itu sebagian dari ketidak konsistenan dalam pembuatan singkatan atau akronim.
Terdapat pula beberapa singkatan yang dirasa kurang tepat bahkan tidak tepat jika ingin sesuai maksud. Contohnya adalah akronim BNN (Badan Narkotika Nasional), mestinya yang lebih tepat adalah Badan Nasional Anti Narkotika atau disingkat BNAN. Bisa saja BNN diasumsikan sebagai gudangnya Narkotika, bukan Badan yang Anti Narkotika.